Dunia Niche Blog

toturial blogger, adsense, affiliate
Kalian pasti sudah familiar dengan istilah niche blog, saya baru mengenal istilah tersebut minggu kemaren (yang ternyata sudah saya lakukan sejak tahun 2008). Niche blog mungkin diartikan sebagai sebuah blog dengan membidik kata kunci untuk visitor atau pengunjung. Blog tersebut hanya memuat artikel-artikel dengan topik hampir  serupa, biasanya niche blog diperuntukan untuk monetisasi

Salah satu alasan saya terjun kembali ke dunia blogger adalah karena kepincut dengan monetisasi blog. Seperti pada artikel 5 blogger lokal eksentrik sudah saya utarakan banyak blogger berpenghasilan aduhai dengan menjadikan blog bukan hanya sekedar hoby, tetapi dapat dijadikan sebuah profesi yang menghasilkan pundi-pundi uang. 

Sebelum memasuki dunia niche blog, sebaiknya kita memiliki perencanaan yang matang dari menentukan target keyword, memilih blog yang digunakan, artikel yang akan dipublish, optimasi SEO, sampai monetisasi. 

Nah sekarang saya mulai membangun niche blog dari nol lagi, berikut perencanaan yang akan saya lakukan:

1. Menentukan Keyword
Saya menggunakan keyword tool bawaan google yaitu Google Keyword Tool untuk menentukan target keyword. Penggunaannya banyak kok bertebaran, searching saja.

2. Blog / web yang digunakan
Karna masih pemula dan memang belum punya modal, media blogger (blogspot) dan web dengan hosting serta domain gratisan menjadi pilihan, kedepannya saya akan terjun lebih serius lagi dengan menggunakan hosting berbayar dengan domain TLD (Top Level Domain) com, net atau org.

3. Artikel
Bila kita menekuni niche blog untuk affiliate, artikel menjadi fokus utama karena penyedia affiliate seperti google adsense sangat memperhatikan artikel serta konten original. Saat ini saya berusaha menulis sendiri artikel yang bermutu untuk niche blog saya dengan bantuan berbagai referensi.

4. Optimasi SEO
Selain Artikel, saya sangat kesulitan untuk melakukan optimasi SEO (Search Engine Optimization) pada blog niche yang sudah saya buat. Blog dan forum-forum banyak membahas berbagai toturial SEO, saat ini saya melakukan step by step dari awal sehingga nantinya mampu mengejar SERP (Search Engine Rank Page).

5. Monetisasi
Monetisasi saya saat ini masih berfokus pada PPC seperti google adsense. Tapi tidak menutup kemungkinan ikut affiliate seperti amazon.

Itulah beberapa rencana yang akan saya lakukan untuk membangun niche blog. Hal ini menjadi motivasi untuk saya, semoga saja motivasi ini tidak cepat memupuskan keinginan kuat untuk sukses membangun blog niche.



Artikel Terkait Adsense ,Toturial Blogger

Di Posting Oleh : shortblack

Artikel Dunia Niche Blog ini diposting oleh shortblack. Terimakasih atas kunjungan kalian serta kesediaan anda membaca artikel ini, Kritik dan saran dapat kalian sampaikan melalui kotak komentar. Semoga Artikel Dunia Niche Blog dapat Bermanfaat..

No comments:

Post a Comment